Jumat, 14 Januari 2011

Brownies Fudge


Bahan-Bahan :
450    gram dark chocolate
300    gram mentega tawar
400    gram gula pasir halus
1        sendok teh vanili bubuk
4        butir telur ayam
250    gram white chocolate
300    gram tepung terigu
1        sendok teh garam
1/4     sendok teh baking powder
50      gram white chocolate (bahan hiasan)

Toping:
1. Tim 50 gram white chocolate hingga leleh.

Membuat Brownies:
  1. Cincang kasar dark chocolate.
  2. Cincang kasar white chocolate.
  3. Ayak tepung terigu, garam dan baking powder.
  4. Panaskan oven hingga mencapai suhu 180 derajat Celcius.
  5. Siapkan loyang 24×24×3 cm, olesi mentega, taburi dengan tepung terigu.
  6. Tim dark chocolate dan mentega tawar diatas api kecil sambil diaduk sekali-sekali, hingga leleh. Angkat.
  7. Aduk rata gula pasir dan dark chocolate leleh. Masukkan vanili, aduk rata.
  8. Tambahkan telur satu per satu, sambil aduk rata.
  9. Masukkan tepung terigu ayak sedikit demi sedikit, aduk searah rata.
  10. Tambahkan white chocolate cincang, aduk rata.
  11. Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan. Panggang dalam oven panas selama 45 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin.
  12. Potong-potong, hias dengan hiasan, dan Brownies Fudge siap untuk disajikan

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan anda. Terima kasih..